BEM Stispol Wira Bhakti Diminta Memantapkan Komitmen Memajukan Kampus

Denpasar – Ketua dan jajaran pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Stispol) Wira Bhakti Denpasar yang belum lama ini dilantik diminta untuk memantapkan komitmen untuk ikut memajukan kampus. Langkah ini penting dilakukan demi kemajuan Stispol Wira Bhakti tercinta. Harapan itu dilontarkan Ketua Stispol Wira Bhakti Denpasar, Dr. Drs. I Gede Putu Yasa, M.Si. Sabtu (13/5).

banner 728x250

Ia mengingatkan, ikut aktif dalam organisasi seperti di BEM memiliki manfaat yang sangat besar. “Salah satunya manfaatnya adalah untuk meningkatkan soft skills mahasiswa,” katanya.

Waket III Stispol Wira Bhakti sekaligus pembina BEM, Dr. Anak Agung Putu Sugiantiningsih, S.IP., M.AP juga mengajak jajaran pengurus BEM mengambil peran dalam memajukan kampus tercinta. “Kita harus bersinergi dan mengambil peran dalam memajukan Stispol Wira Bhakti dengan membangun sinergi dan meningkatkan prestasi,” katanya.

Proses pemilihan Ketua BEM Stispol Wira Bhakti Denpasar telah dilakukan secara demokratis, Sabtu (6/5). Dari pemilihan tersebut, terpilih Anak Agung Putu Satya Dharma Gopta sebagai Ketua BEM dengan perolehan 153 suara dari 244 suara pemilih atau 37,3 persen. Mahasiswa Semester VI dari Prodi Administrasi Publik yang merupakan mantan Putra Kampus Ajeg Bali 2021 ini menggantikan Tantri Nur Hidayah.

Pelantikan Ketua dan Pengurus BEM Stispol Wira Bhakti dilaksanakan, Minggu (7/5) dengan pembekalan dari Ketua Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Provinsi Bali, I Gusti Bagus Saputra.,S.H., dilanjutkan dengan narasumber dari Yayasan Kebaktian Proklamasi yang diwakili I Gusti Ngurah Putrawan. Tak ketinggalan narasumber dari Belmawa Kemendikbudristek RI, Putu Gde Ariastita, S.T., M.T., yang juga merupakan putra sulung dari Alm. Prof. Wayan Windia mantan Ketua Stispol Wira Bhakti dan memberikan pembekalan dan alumni TAPLAI Lemhanas RI, Dr. I Made Adiwidya Yowana, S.H., M.HLi.

Kegiatan juga dimeriahkan dengan pelatihan baris-berbaris dan permainan yang melatih persatuan dan kesatuan BEM Stispol Wira Bhakti dari Menwa Ugrasena serta ditutup dengan pelantikan oleh Ketua Stispol Wira Bhakti yang dihadiri seluruh dosen Stispol Wira Bhakti. *