LLDikti VIII Gelar Monev KIP Kuliah Merdeka di Stispol Wira Bhakti

Denpasar – Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah VIII dipimpin langsung Sekretaris LLDikti Wilayah VIII, Ir. Anak Agung Ngurah Rai Indra Wardana, M.T., dan Penanggung Jawab KIP Kuliah LLDikti VIII, Pande Nyoman Adnyana melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) pelaksanaan KIP Kuliah Merdeka 2021 di Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Stispol) Wira Bhakti Denpasar, Rabu (15/12). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan program KIP Kuliah berjalan sebagaimana mestinya.
Sekretaris LLDikti Wilayah VIII, Ir. Anak Agung Ngurah Rai Indra Wardana mengatakan, dengan adanya program KIP Kuliah akan sangat membantu pembiayaan mahasiswa selama kuliah, namun demikian harus berprestasi. “Mahasiswa penerima KIP Kuliah harus bersyukur, karena dengan bantuan beasiswa dari pemerintah, selain biaya kuliah dan biaya hidup juga dibantu. Kesempatan ini harus dimanfaatkan dengan baik,” katanya.
Sementara itu, Penanggung Jawab KIP Kuliah LLDikti VIII, Pande Nyoman Adnyana menegaskan, program KIP Kuliah ini sasarannya adalah mahasiswa yang tidak mampu secara ekonomi dan memiliki prestasi. Diharapkan melalui Monev ini pengelolaan KIP Kuliah di Stispol Wira Bhakti bisa lebih baik dan tepat sasaran.
Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Ketua I Dr. I Gede Putu Yasa, Waket II, Drs. I Made Yunita, M.AP dan Waket III, Dr. AA Putu Sugiantiningsih dan sejumlah mahasiswa penerima KIP Kuliah di Stispol Wira Bhakti Denpasar. *